Desain Rumah Anti Banjir

Sebenarnya hampir semua rumah memiliki potensi terkena banjir, dimanapun tempatnya pasti memiliki resiko terkena banjir. Bahkan di dataran tinggi sekalipun pasti ada resikonya, namun dengan kadar serangan banjir yang terbatas. Jadi tidak ada salahnya membuat desain rumah anti banjir, agar lebih siap dalam menghadapi banjir nantinya.

Prinsip untuk membuat rumah anti banjir bukan berarti bisa tahan terhadap banjir, namun lebih siap dalam menghadapi banjir. Karena bagaimanapun banjir memiliki kekuatan yang sulit untuk diukur dan tidak bisa diatasi dengan struktur apapun. Aliran banjir tidak harus dilawan, tapi dialihkan, inilah prinsip utamanya.

Jadi dalam desain rumah yang anti banjir, maka bagian bawah atau lantai dasar harus bersih dari peralatan rumah tangga. Namun tidak harus kosong melompong, bagian bawah atau lantai dasar ini bisa dimanfaatkan sebagai tempat cadangan. Misal untuk parkir mobil, atau tempat alat-alat yang tidak memiliki resiko terkena banjir.

Sedang semua kehidupan sehari-hari akan terpusat di lantai atas, dimana akan aman dari terjangan banjir. Andai banjir tersebut terjadi berlama-lama, maka kehidupan sehari-hari akan tetap berjalan di lantai atas. Maka disini pembuatan struktur bangunan akan diutamakan di lantai atas.

Mulai dari ruang tamu, ruang tidur, ruang makan, kamar mandi dan toilet akan berada di lantai atas. Jadi istilahnya sedikit mengorbankan ruangan di lantai dasar dalam menghadapi banjir. Toh saat banjir, lantai dasar ini biasanya memang tidak bisa digunakan lagi.

Justru lantai dasar harus disiapkan agar saat terkena banjir, ruangan ini mudah dibersihkan dan air tidak ngendon cukup lama di dalam rumah. Disini pentingnya desain lantai bawah yang siap dalam menghadapi banjir. Posisi lantai menjadi sangat penting, terutama kemiringan lantai agar air bisa dengan mudah surut atau mengalir keluar.

Juga tidak ada penghalang aliran air di lantai bawah, maka struktur dinding pada lantai dasar harus bisa dengan mudah dilalui oleh air banjir. Solusinya memang bisa dibuatkan semacam pintu yang bisa dibuka ke atas atau bisa pula dengan struktur statis yang berlubang-lubang. Ini tentunya disesuaikan dengan kekuatan struktur bangunan.

Disini penting dalam meletakan kekuatan struktur bangunan rumah di sudut atau penjuru rumah. Jadi kekuatannya dibuat pada masing-masing sudut, bukan merata di dinding ruangan. Memang dalam hal ini, setiap sudut ruang harus memiliki struktur yang kuat, minimal seperti beton cor, untuk menyanggah bangunan dari terjangan banjir.

Teknis desain rumah anti banjir ini memang akan lebih siap dalam menghadapi banjir. Jadi selain lebih mudah membersihkan ruangan bawah saat seusai banjir, juga cukup aman saat banjir menerjang, karena semua aktifitas berada di lantai atas. Andai terendam banjir cukup lamapun akan tetap nyaman beraktifitas seperti biasanya. 
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »
logo
Copyright © 2013. detipso - All Rights Reserved | Template Created by Infotipso Proudly powered by Blogger